Belakangan ini tengah menjadi buah bibir perihal film dokumenter ‘Ice Cold’ yang diadaptasi berdasarkan kisah diduga pembunuhan Mirna Salihin pada 2016. Jessica Wongso yang merupakan sahabat Mirna, telah mendekam di dalam bui selama lebih dari 7 tahun atas pasal pembunuhan berencana.
Waktu berlalu, kini gantian yang justru mendapatkan sorotan adalah Edi Darmawan yang merupakan ayah Mirna. Sosok Edi disorot lantaran dirinya dinilai arogan dan terkadang hampir ‘blunder’ kala menceritakan kembali kisah ‘Kopi Sianida’. Dalam kesempatan wawancara dengan Jurnalis senior, Karni Ilyas, gaya bicara Edi pun kembali disorot. Namun yang lebih mendapatkan sorotan adalah bagian Karni Ilyas ketika mendengarkan cerita Edi. “Para netizen jangan dibodohi oleh Netf***, saya sudah jelaskan tadi, yang punya itu adalah Jessica Wong di Singapura, dia punya Netf***, nah si bule ini avonturir, kamera aja dia sewa. Saya kena tipu sama dia, akhirnya diadu domba begini, kita bangsa Indonesia yang lagi masa politik, janganlah sampai kita mengganggu presiden kita,” ujarnya tegas.Mendengar ini, Jurnalis senior itu terlihat terkesima hingga ekspresinya menjadi sorotan netizen.
Tak berhenti sampai di situ, ekspresi Karni Ilyas juga masih tak berubah saat ayah Mirna Salihin menyerang seseorang dengan kalimat yang terdengar nyelekit.